Wednesday, August 10, 2016

Mengusir Ular Yang Masuk Ke Rumah

     Jika rumah kamu berada di dekat lahan terbuka seperti sawah, semak-semak, lading, kebun atau hutan, maka kemungkinan rumah anda bias dimasuki oleh ular. Kamu harus berhati-hati jika memelihara burung, karena kemungkinan ular itu sedang memangsa burung peliharaan kamu. Berhubung bagi sebagian kepercayaan membunuh ular tidak diperbolehkan, maka kali ini kita akan mengulas cara-cara mengusir ular dari dalam rumah tanpa membunuhnya. So, let’s check it out.

Garam

 

       Datangnya ular ke dalam rumah itu sama sekali tidak terduga. Kalau kamu tidak memiliki persiapan, cara yang paling mudah untuk mengusir ular adalah dengan menaburinya dengan garam. Ada juga yang bilang kalau garam yang dipakai adalah garam dapur yang masih berbentuk batu-batu garam atau sering disebutnya garam grosok. Namun, kabar yang berkembang belakangan ini berkata sebaliknya. Bahwa ular takut sama garam itu salah. Kok bisa? Jadi, orang dulu menganggap ular takut terhadap garam karena mereka berpikir ular memiliki kulit yang licin, lengket dan berlendir. Faktanya kulit ular itu tidak berlendir melainkan bersisik. Efek pantulan cahaya yang mengenai sisik ular itulah yang membuat ular menjadi terlihat licin dan berlendir. Sementara garam itu hanya efektif bagi hewan yang berlendir seperti lintau atau siput.

Wangi-wangian

     Ular memiliki penglihatan yang kurang baik, tapi indera penciumannya cukup tajam. Oleh sebab itu, bau-bauan yang menyengat dapat jadi alat untuk mengusir ular.  Beberapa diantaranya sumber bau-bauan yang bisa kamu dapat dengan mudah di dalam rumah adalah parfum, pengharum ruangan, dan obat pembasmi serangga. Cara yang lebih aman adalah kamu harus menutup semua pintu dan jendela rumah. Kemudian ajak seluruh anggota keluarga untuk keluar rumah. Kemudian semprotkan wangi-wangian menyengat ke arah ular tersebut. Lalu tunggu di luar rumah sekitar 10 sampai 15 menit. Setelah itu buka salah satu pintu yang langsung menuju ke udara segar. Nanti ular tersebut akan keluar sendiri karena dia merasa tidak nyaman dengan udara yang ada di dalam rumah.

Alat Bantu

     Cara selanjutnya untuk mengusir ular dari dalam rumah yaitu dengan menggunakan alat bantu. Benda yang paling mudah kamu temui di dalam rumah yaitu sapu. Kamu bisa langsung sorong ularnya memakai sapu kalau ularnya kecil dan pendek. Jika ularnya medium atau besar kamu bisa menggunakan tongkat panjang supaya ularnya membelit ke tongkat yang terbuat dari bambu. Kemudian lilit salah satu ujung tongkat itu dengan kain dan siram dengan bensin atau minyak tanah. Fungsi bensin atau minyak tanah untuk mengganggu indera penciumannya. Dengan begitu perhatian ular tersebut akan berpindah pada tongkat yang kamu gunakan, bukan pada kamu. Setelah itu kamu bias memasukkan ular itu ke dalam sebuah karung. Tapi kalua ular seperti phyton, boa, atau anaconda lebih baik kamu meminta bantuan kepada orang yang lebih berpengalaman dalam menangkap ular, karena ular tersebut tidak bias dihadapi sendirian.

     Jika cara-cara di atas sudah kamu lakukan dan berhasil mengusir ular keluar dari rumah kamu, maka yang harus kamu lakukan selanjutnya adalah mencegah ular-ular itu datang kembali. Pada dasarnya ular takut dengan manusia, jadi kalau ada ular yang nyasar masuk ke rumah kamu, kemungkinan ia sedang mengejar mangsanya. Dan makanan ular yang banyak terdapat di rumah kamu itu adalah tikus. Itu sebabnya kamu harus basmi semua tikus yang tinggal di rumahmu.

No comments:

Post a Comment